
RI News Portal. Jakarta, Pimpinan Badan Pengelola Investasi Dana Anagata Nusantara (BPI Danantara) melaporkan sejumlah progres kerja kepada Presiden Prabowo Subianto. Hal itu diungkapkan Chief Executive Officer (CEO) BPI Danantara, Rosan Roeslani.
Perkembangan kerja Danantara itu yakni menyosialisasikan Danantara setelah diluncurkan pekan lalu. Ia menyampaikan kinerja BP Danantara bersama Chief Operating Officer (COO) Dony Oskaria, dan Chief Investment Officer (CIO) Pandu Sjahrir.

“Kami bertiga baru saja menghadap Bapak Presiden, melaporkan kegiatan selama kurang lebih satu minggu lebih sejak Danantara di-launching. Beberapa kegiatan kami baik dalam rangka sosialisasi Danantara ke media, para ekonom, para analis dalam maupun luar negeri kita lakukan,” kata Rosan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (5/3/2025).
Baca juga : Ketua Baznas Dampingi Wapres Gibran Tinjau Korban Banjir
Dari sosialisasi tersebut, ia menyebut kehadiran Danantara mendapat respons positif dari berbagai kalangan. Hal itu, juga menjadi laporan BPI Danantara yang disampaikan ke Presiden Prabowo.
“Kita laporkan juga responsnya, terutama juga dari para analis, ini sangat baik responsnya, sangat menunjang. Dan, selama seminggu itu kegiatan yang kami lakukan,” ujar Rosan, yang juga menjabat Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM itu.
Pewarta : Riki Eri S

#rinewsadvertaising, #iklanrinews, #ruangiklan, #terkinirinews,
#beritarinews, #viralrinews, #updaterinews, #inforinews,
#beritarepublikindonesia, #beritaindonesia, #republikindonesianews,
#indonesianews, #republicindonesianews, #republicindonesiannews,
#beritacepat, #beritabaru, #ri_news, #republikindonesiaportal, #pertalberitaindonesia,
#rinewsportal, #republikindonesiaportal, #republicindonesianewsportal, #republicindonesianportal