
RI News Portal. Jakarta, 29 Juni 2025 – Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (KP2MI) berencana memanfaatkan forum-forum bisnis internasional untuk mempromosikan dan memperluas penempatan pekerja migran Indonesia di luar negeri. Langkah ini diambil sebagai upaya meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia di pasar global.
Wakil Menteri KP2MI, Christina Aryani, menyampaikan hal tersebut usai menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakornas) Pengendalian Program KP2MI di Jakarta, Sabtu (28/6).
“Langkah strategis yang kami ambil adalah dengan aktif berpartisipasi dalam forum-forum bisnis internasional untuk memperkenalkan kompetensi pekerja migran Indonesia,” kata Christina dalam keterangan persnya, Minggu (29/6).

KP2MI juga akan melibatkan Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) di berbagai daerah untuk mendukung upaya promosi ini. Salah satu forum yang telah diidentifikasi adalah Seatrade Cruise Global di Miami, Amerika Serikat—konferensi tahunan industri kapal pesiar dunia. Indonesia berencana berpartisipasi pada 2026 dengan membuka booth dan mempromosikan Anak Buah Kapal (ABK) niaga serta sektor pendukungnya.
“Kami bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menginisiasi pertemuan bisnis dan memperluas jaringan,” ujar Christina.
Baca juga : Pemerintah Kota Makassar Gratiskan Retribusi Kebersihan bagi Warga Miskin, Tata Kelola Sampah Berkeadilan
Selain itu, KP2MI bersama PT Binamandiri berencana menggelar serangkaian pertemuan bisnis pada September-Oktober 2025 di Australia, Yunani, Serbia, Latvia, dan Malta. Keikutsertaan ini diharapkan dapat membuka peluang penempatan pekerja migran Indonesia di Eropa dan Australia.
“Ini merupakan upaya konkret kami untuk mencapai target penempatan pekerja migran sekaligus meningkatkan perlindungan dan kesejahteraan mereka,” tegas Christina.
Dengan strategi ini, KP2MI berharap dapat memperkuat posisi Indonesia sebagai penyedia tenaga kerja terampil di pasar global.
Pewarta : Yogi Hilmawan
